Jumat, 03 Juli 2009

Akhirnya..

Duhai yang maha tahu rapuhnya diri ini.. Setiap kali hamba terlempar kedalam putaran masa itu, seringkali, tanpa sadar hamba melampiaskannya dalam bentuk emosi, emosi yang sangat kekanakan.. Seringkali..semua kejadian di masa itu lebih sakit hamba rasakan saat ini, mengiris-iris tanpa sedikitpun menberi celah.. Duhai Yang Maha tahu.. Betapa semuanya begitu berat hamba lalui, sepanjang hari..hamba selalu di beda-bedakan, setiap hari orang mengatakan itu pada hamba.. Bahkan hamba ingat sekali waktu itu.. hamba ingat sekali..
Duhai Dzat yang paling kuat,, sayangnya sampai hari ini hamba belum bisa membiarkan semua kenangan itu berlalu begitu saja.. melupakan semua sakitnya dan membalas dengan senyuman tulus menerima.. hamba belum bisa..
Kadang keadilan-Mu memang sungguh jauh dari kasat mata.. Apakah Engkau akan memberiku pemahaman itu?bahwa hidup ini tidak pernah tidak adil.. Apakah Engkau akan memberiku kesempatan melihat wajah yang begitu kurindukan,,yang tak pernah kulihat seumur hidupku? Apakah Kau akan memberikan penjelasan atas hidupku dulu?
Dan akhirnya..hamba tak mampu lagi membiarkan semua luka itu dalam hati,, akhirnya hamba menuliskannya.. Ampuni jika hamba terlalu lemah untuk ini.. Ampuni hamba..

Tidak ada komentar: